Kreatif "POHON NATAL DENGAN BOTOL MINERAL"

05 Januari 2018 10:22:09 WIB

Karangwuni (SID). Perayaan Natal tahun 2017 di Gereja Kristen Jawa (GKJ) Barang, berbeda denga tahun-tahun sebelumnya, hal tersebut khususnya tentang pohon natal. Kali ini pohon natal terbuat dari botol bekas air mineral.

Botol bekas yang di peroleh dari para donatur serta hasil menyisiri pantai sekaligus menjaga lingkungan di wilayah pantai-pantai Girisubo. setelah beberapa bulan maka terkumpulah sejumlah 2.017 botol mineral, yang kemudian dirangkai menjadi pohon natal yang sangat berkesan.

Di malam hari pohon natal dari botol mineral tersebut terlihat sangat agung, karena di biasi dengan lampu yang berwarna warni, sehingga menambah kesan wibawa.

Pohon Natal dari botol tersebut sampai berita ini diturunkan masih berdiri kokoh di depan GKJ Baran, dan dinyalakan sampai tahun baru 2018.

Mudah-mudahan menjadi natal yang berkesan dan membawa berkah. Aamiin.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar