Penyuluhan HIV AIDS

15 Agustus 2018 08:42:38 WIB

Karangwuni (SID). Dalam rangka peningkatan pengetahuan serta pencegahan penderita HIV AIDS, Selasa 14 Agustus 2018 UPT Puskesmas Rongkop menyelenggarakan “Penyuluhan tentang HIV AIDS” di Balai Desa Karangwuni Kecamatan Rongkop. Kegiatan penyuluhan dihadiri oleh Anggota Karang Taruna Desa Karangwuni sejumlah 20 orang dengan kriteria usia 15 – 24 tahun. Hadir 3 nara sumber dari UPT Puskesmas Rongkop.

Dengan diadakannya kegiatan tersebut diharapkan generasi muda mengetahui apa itu HIV AIDS, cara penularan dan pencegahan HIV AIDS. Sehingga generasi muda tidak ada yang pengidaps AIDS dan peserta yang hadir dalam kegiatan penyuluhan bisa berbagi kepada teman-temannya. Selain itu, nara sumber juga memberikan informasi tentang bahaya penyalahgunaan Narkotika.

Kegiatan seperti ini sangat bermanfaat bagi  warga masyarakat khususnya bagi generasi muda.

STOP HIV AIDS!!! Jauhi penyakitnya bukan orangnya

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar